Sedikit Info Tentang Kalimantan Selatan
Kalimantan Selatan adalah salah satu provinsi di Indonesia yang berada di Pulau Kalimantan - Ibu Kota Kalimantan Selatan adalah Kota Banjarmasin yang di juluki “ Kota Seribu Sungai“ , karena banyaknya sungai di daerah ini. Kalimantan Selatan memiliki luas 37.530,52 km² yang menjadikannya sebagai provinsi terkecil yang berada di Kalimantan sekaligus yang terpadat. Jumlah penduduknya ± hampir mencapai 3,7 juta jiwa dengan kepadatan 97/km². Hari jadi atau ulang tahun provinsi Kalimantan Selatan adalah tanggal 14 Agustus 1950. Geografi Dari segi geografis, Kalimantan Selatan berada di bagian tenggara pulau Kalimantan, memiliki kawasan dataran rendah di bagian barat dan pantai timur, serta dataran tinggi yang sejuk dibentuk oleh Pegunungan Meratus di tengah yang memanjang ke utara. Kalimantan Selatan berbatasan dengan : Sebelah barat dengan provinsi Kalimantan Tengah; sebelah timur dengan Selat Makasar; sebelah selatan dengan Laut Jawa dan di sebelah utara dengan propinsi Kalimanta